Friday, February 4, 2011

Tehnologi BB Phone


Tehnologi BBphone berbasis tehnologi SIP (session initiation protocol) seperti halnya selular dengan  teknologi GSM dan CDMA nya - dan untuk melakukan koneksinya dibutuhkan hardware yang support dengan tehnologi SIP. Saat ini solusi dengan produk BBphone dapat dilakukan melalui Hardware yang telah ada yakni sbb:

1.    Phone Adapter (seperti gambar sebelumnya)
2.    Handphone atau PDA dengan operating system windows mobile 5/6, dan Symbian
3.    USB Phone
4.    IP Phone
5.    IP-PBX
6.    Dll

Untuk akses menggunakan perangkat lunak atau Software  yang menggunakan computer PC/laptop/smartphone diperlukan yang namanya softphone sebagai perangkat medianya, secara visual digambarkan sebagai pengganti bentuk fisik telepon dimana cara penggunaannya mirip dengan telepon biasa atau HP.



Manfaat BB Phone
  • Meningkatkan fungsi penggunaan internet untuk solusi komunikasi voice dimana tarif yang dihadirkan lebih murah dibandikan solusi voice lainnya
  • Bbphone menggunakan bandwidth yang kecil yaitu antara 16-24 Kbps sehingga dapat digunakan pada jaringan broadband     mana saja terutama yang system layanannya unlimited atau 24     jam dimana tidak tergantung dengan kuota bandwidth.
  • Dengan aplikasi softphone dapat dilakukan secara mobile dengan pengguna laptop atau smartphone di kawasan Hot Spot internet sehingga mobilitas komunikasi tetap berjalan dengan baik.
  • Mudah dalam pemasangan baik hardware maupun software dan sesama pengguna BBphone dapat dipanggil walau posisi berada diluarnegeri sekalipun asal tetap terkoneksi pada internet.
  • Kualitas suara yang tidak kalah dengan PSTN dan Selular
  • Detail calls dapat dilihat oleh pelanggan di internet
  • Tidak ada biaya yang dikenakan terhadap sesama pengguna     BBphone alias Gratis biaya bertelepon sesama pengguna BB Phone (On Net)
  • After sales service yang dapat didukung melalui website khusus www.mybbphone.com
BBPhone Product
  • BBphone Adapter
BBphone Adapter adalah perangkat BBphone dalam bentuk Adapter dengan design yang sederhana dan ringan menjadikan BBphone sebagai alat komunikasi telepon yang bersifat traveler. BBphone Adapter mudah digunakan dengan hanya "plug & play" bbphone sudah siap digunakan. Jangan lupa sebelum menggunakan BBphone pastikan di lokasi anda berada memiliki akses internet. Dengan 3 langkah mudah yaitu menyambungkan kabel internet kedalam port BBphone Adapter dan memasukkan kabel fixphone ke Adapter yang sudah menyala maka BBphone sudah dapat digunakan. BBphone dapat digunakan dimana saja dan kapan saja.
  • BBphone Softphone
    BBphone Softphone adalah layanan BBphone yang ditujukan kepada pelanggan prepaid yang sering melakukan koneksi internet melalui PC atau Notebook hingga Handphone yang telah support untuk SIP. BBphone Softphone tersedia dalam bentuk kartu perdana yang memuat nomor BBphone dan Nilai Pulsa. Penggunaan BBphone Softphone sangatlah mudah dimana customer sebelumnya diwajibkan untuk mendownload software phone yang tersedia di kolom download di halaman ini , setelah itu melakukan setting konfigurasi sesuai dengan jenis software phonenya. BBphone Softphone tersedia dalam bentuk 3 jenis kartu perdana dan pulsa senilai Rp.25.000; Rp.50.000 dan Rp.100.000;. Untuk isi ulang tersedia dalam nilai pecahan Rp.100.000;

    0 comments:

    Post a Comment

    Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

     
    Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates